
Universitas Negeri Manado (Unima) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) menggelar pembekalan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Gelombang I tahun 2025.
Pembekalan KKN tersebut ikuti ratusan mahasiswa yang terdiri dari KKN reguler dan KKn MBKM, yang berlangsung di Gendung Auditorium Maria Walanda Maramis, Selasa (25/3/2025).
Dalam pembekalan KKN kali ini mengangkat tema, Program Ketahanan Pangan Unima Dalam Mengawal dan Merealisasikan Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden.
Selama sesi pembekalan, mahasiswa diberikan informasi terkait berbagai aspek teknis yang akan dihadapi selama KKN, mulai dari persiapan logistik, pengorganisasian kegiatan, hingga cara berinteraksi dengan masyarakat setempat. Selain itu, beberapa narasumber juga mengungkapkan pengalaman mereka dalam melaksanakan KKN di berbagai daerah, serta bagaimana menciptakan program yang berdampak jangka panjang bagi masyarakat.
Pembekalan KKN Gelombang I ini juga menyoroti berbagai lokasi yang akan menjadi tempat pelaksanaan KKN, dengan fokus pada wilayah yang membutuhkan penguatan dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan pengembangan potensi lokal. Mahasiswa diharapkan dapat bekerja sama dengan masyarakat untuk merancang dan melaksanakan program-program yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Pelaksanaan KKN Gelombang I Tahun 2025 ini menjadi bagian dari komitmen Unima dalam mempersiapkan mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga siap memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan masyarakat.